21 April 2012

Tips Sukses Hadapi Ujian Nasional


Wah… Buat siswa SMP kelas IX tentu lagi dek-dekan ya, tepat 2 hari lagi kalian akan menghadapi Ujian Nasinal. Mungkin saat ini yang ada dipikiran pasti berkata, “Lulus gak ya”. Atau lagi bayangin, “Ihhh… malunya kalau gak lulus”.

Nah buat kalian yang pengen sukses di Ujian Nasional, ada tips nih buat kalian:
1.    Banyak Bahas Soal
Pekerjaan apapun akan dapat berjalan dengan baik apabila selalu didahului dengan persiapan atau latihan-latihan. Latihan yang dimaksud tentu latihan membahas soal-soal Ujian Nasional sebanyak-banyaknya. Dengan banyak membahas soal-soal yang berbeda-beda, maka semakin mudah memahami soal-soal. Karena pada dasarnya sebuah soal itu sistem pengerjaannya sama hanya data-data soalnya yang berbeda.
2.    Uji Kemampuan Kalian dengan Simulasi/Try Out
Hal yang harus kita lakukan setelah membahas soal secara mandiri adalah dengan mengikuti pelatihan-pelatihan, Simulasi, atau Try out UN, baik yang dilaksanakan di sekolah ataupun yang dibuat oleh lembaga-lembaga pendidikan semacam Bimbingan Belajar.
3.    Persiapkan mental
Menghadapi Ujian Nasional tidak mutlak hanya kemampuan otak, tetapi mental sangat berpengaruh. Mental yang baik tentu akan membuat kalian berpikiran positif dan percaya diri. Pola pikir tersebut akan membantu kalian mengerjakan soal dengan tenang dan tidak merasa terbebani takut tidak lulus atau takut gagal.
4.    Hadir tepat waktu
Tiba di sekolah sebelum ujian dilaksanakan akan membuat kita lebih tenang dalam mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan keperluan ujian. Bandingkan ketika kalian terlambat, tentu segala sesuatu akan dilakukan secara terburu-buru hasilnya tidak akan baik.
5.    Persiapkan Peralatan Ujian
Ujian Nasional menggunakan alat-alat tulis khusus. Hal ini karena LJK (Lembar Kerja Komputer) tidak akan dapat dibaca oleh komputer apabila salah menggunakan peralatan ujian. Adapun peralatan ujian yang digunakan antara lain:
a.    Pensil 2B (Penulis menyarankan Faber Castell, bukan promosi lo…)
b.    Penghapus
c.    Rautan
d.    Rol alat bantu membulati
e.    Papan Ujian
6.    Berdoa
Sebagai umat yang beragama, berdoa adalah hal yang paling penting dan utama yang harus dilakukan dalam mengerjakan apapun termasuk saat akan melakukan Ujian Nasional.

Demikian tips dari penulis, mudah-mudahan dapat berguna bagi kalian semua.
Salam Sukses…!!!

1 komentar: